Sabtu, 13 Maret 2010

merah,kuning,hijau...
warna yang sering kita temukan di jalanan,
apalagi kalo bukan lampu stop'an..
tapi bilakah kita sadar???
warna-warna itu sebenarnya mengajarkan kita akan kehidupan...

Merah...
bagaimanapun cepatnya qita berjalan,
jika lampu ini menyala kita harus berhenti,
jika kau tak ingin celaka,
dalam pemberhentian itu,
dalam hitungan yang berjalan mundur,
bisa kau gunakan untuk bisa berpikir sejenak,
apakah aku akan lurus,belok ke kiri atau ke kanan,
bisa juga meregangkan otot-otot yang payah..
atau merenungkan sejenak jalan yang tlah kita lewati,
atau berpikir apa yang akan terjadi,jika selangkah ke depan lagi...

Kuning...
perlambang untuk berhati - hati...
tak lantas harus langsung berhenti,
tapi lebih baiknya jika kita sedikit mengurangi kecepatan kita,
karena sudah ada warning yang menyala,

Hijau...
saatnya kita kembali berjalan,
kembali ke kenyataan bahwa hidup ini berjalan,dan penuh debgan resiko,
jalan yang telah lewat tak bisa kita lalui lagi jika tidak memutar,
apa pun yang kita dapati di sepanjang jalan ini,
semoga kita masih bisa lebih bersyukur dan belajar,
karena setiap saat warna-warna itu pasti akan menyala.

dan bersiap-siaplah lah jika warna-warna ini menyala dengan hitungan detiknya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

ketika hati mulai untuk memahami jiwa yang lain..